Selasa, 23 November 2010

POSITIF DAN NEGATIF POLA KONSUMTIF


Konsumtif atau konsumerisme suatu  yang mengacu pada segala hal yang berkaitan dengan konsumen, konsumtif sendiri sesungguhnya lebih mengacu kepada suatu keinginan untuk mengkonsumsi barang-barang yang sesungguhnya kurang atau bahkan tidak diprioritaskan atau diperlukan. Apalagi hanya untuk kepuasan-kepuasan yang sifatnya sementara. Pola konsumtif inipun memiliki kelemahan dan kelebihan, di antaranya ;

Dampak positif pola konsumtif :
+          Dapat mempermudah masyarakat dalam melaksanakan kegiatan. Contohnya pada suatu perusahaan mereka menggunakan barang-barang berteknologi canggih dalam melaksanakan kegiatan perusahaannya.
+          Dapat mengurangi jumlah pengangguran. Kenapa? Jelas karena semakin bertambahnya permintaan tenaga kerja pun semakin dibutuhkan.
+          Membuat generasi semakin baik. Lihat saja kita umur 5 tahun apakah sudah mengerti bahasa asing, internet, telepon genggam, dan masih banyak lagi.

Dampak negative dari pola konsumtif :
-         Pemborosan, Banyak sekali barang yang dibeli kemudian tidak dipakai lagi.
-         Dapat membuat orang hidup serba praktis. Dan hal tersebut menjadikan kita malas.
-         Kurangnya bersosialisasi langsung.
Kesimpulannya adalah memang tidak dianjurkan agar menjadi anti pola konsumtif, ‘toh’ pola ini juga mempunyai nilai lebih, tapi lebih baik tidak terlalu berlebihan. mungkin hanya ini pendapat saya tentang positif dan negatifnya pola konsumtif. Saya harap bisa berguna bagi siapa saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar